Senin (28/10) bertempat di ruang sidang Pengadilan Tinggi Jambi telah dilaksanakan Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Ketua Pengadilan Negeri Bangko dari Pejabat lama Bapak Sahat S.P Banjarnahor, S.H., M.H kepada Bapak Acep Sopian Sauri, S.H., M.H. Dalam acara Pengucapan Sumpah dan Serah Terima Jabatan ini dipimpin langsung oleh YM. Ketua Pengadilan Tinggi Jambi Dr. Herdi Agusten, S.H., M.H. Sebelum menjabat sebagai Ketua Pengadilan Negeri Bangko Bapak Acep Sopian Sauri, S.H., M.H menjabat sebagai Hakim Pengadilan Negeri Padang kelas I.A. Selamat bertugas di Pengadilan Negeri Bangko semoga amanah dan Pengadilan Negeri Bangko kedepan semakin lebih baik.